Workshop Komposisi Musik digelar dengan tema Energi Bunyi Menguak Tradisi
Dalam upaya peningkatan kualitas kesenian di Sumatera Barat. Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Sumatera Barat, Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat melaksanakan kegiatan sesuai dengan tugas, pokok dan fungsi dengan mengundang utusan perwakilan Kabupaten/Kota.
Pelaksanaan workshop tahun 2021 dibagi menjadi beberapa bagian yaitu workshop desain grafis berbasis IT, workshop teater, workshop komposisi musik, wokshop tari dan workshop seni ukir Minangkabau.
Pelaksanaan workshop merupakan program kegiatan UPTD Taman Budaya Sumatera Barat yang dikelola oleh seksi produksi dan kreasi seni sebagai bengkel dalam meningkatkan dan memajukan kebudayaan serta kesenian di Sumatera Barat. Kegiatan lain dalam seksi ini adalah sarasehan, seminar dan eksperimen.
Workshop Komposisi Musik merupakan pelaksanaan workshop ketiga yang dilaksanakan setelah pelaksanaan workshop desain grafis berbasis IT dan workshop teater untuk seluruh kota/kabupaten yang dilaksanakan pada 29 hingga 30 Maret 2021 dengan menghadirkan narasumber yang telah berpengalaman pada bidang musik tradisi yaitu Susandra Jaya, Junaidi dan Yon Hendri.
Kegiatan workshop kabupaten/kota yang terdapat di Sumatera Barat. Untuk memaksimalkan kegiatan, UPTD Taman Budaya Sumatera Barat meminta langsung kepada daerah untuk dapat mengirimkan pelaku kreatif di bidang musik sehingga materi dan praktek yang disampaikan dapat terealisasi dengan baik serta merata ke seluruh wilayah di Provinsi Sumatera Barat.
Pelaksanaan kegiatan ini merupakan upaya melihat perkembangan komposisi musik, dan kelompok penggiatnya beberapa tahun terakhir ini cukup mangalami peningkatan secara kuantitas, namun secara signifikan belum dibarengi dengan peningkatan dari sisi kualitas.
Sebagai upaya unutk memicu wawasan dan kreativitas para komposesr muda ini maka UPTD Taman Budaya Sumatera Barat perlu merencanakan beberapa solusi dan alternatif pengembangan untuk memberikan kesempatan kepada komposer untuk lebih mendalami ilmu tentang komposisi musik. Salah satu pilihannya adalah melaksanakan bengkel kerja dalam bentuk workshop komposisi musik.
Identitas seni tradisi masing-masing yang berkembang pada wilayah pegunungan dan pesisir Pantai Sumatra Barat mengandung unsur yang unik dan masingnya punyan khas sendiri, maka penguatan para komposer sebagai upaya memperkaya wawasan dalam konteks kelokalan menjadi pertimbangan untuk kegiatan 2021 ini kembali diselenggarakan bengkel kerja atau workshop komposisi musik dengan basis tradisi ini. Selanjutnya UPTD Taman Budaya Sumatera Barat dalam upaya penguatan wawasan dan keahlian dalam bermusik berencana akan mengadakan Workshop Komposisi Musik. Diadakannya workshop ini dimaksudkan agar lahir para komposer dan grup komposisi musik yang lebih berkualitas dan menjanjikan di masa datang.
Harapan dari pelaksanaan kegiatan workshop komposisi musik ini adalah meningkatkan kualitas kesenian dan SDM pelaku seni, sehingga karya komposisi musik yang dihasilkan para peserta semakin berkualitas baik untuk dikembangkan serta siap tampil dengan kualitas terbaik dan siap bersaing di tingkat lokal, regional maupun Internasional.