Sosialisasi Warisan Budaya : Perhiasan Tradisional Minangkabau
Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat melalui Bidang Warisan Budaya dan Bahasa Minang (WBBM) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Warisan Budaya dengan mengangkat Perhiasan Tradisional Perempuan Minang dengan tema upaya perlindungan warisan budaya melalui pendokumentasian yang bertempat di ruang pertemuan Hotel Premier Basko, Padang. Sosialiasi yang dilaksanakan pada tanggal 27 hingga 28 Juni 2019 ini dihadiri olehKegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Provinsi Sumatera Barat, Dra.H.Gemala Ranti, M.Si didampingi oleh Kepala Bidang Warisan Budaya Dan Bahasa Aprimas, S.Pd, M.Pd beserta Kepala Seksi Kepurbakalaan dan Warisan Budaya Nurdayanti S.Sos, MM, Kepala Seksi Pembinaan Bahasa Minangkabau Drs. Defrizal dan Pamong Budaya Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat Syuhendri, S.Pd, M.Sn. Kegiatan ini diikuti oleh 72 peserta perwakilan dari Dinas Kabupaten/Kota yang menangani urusan Kebudayaan, Ketua Bundo Kanduang dan Mande Sako se Sumatera Barat . Sosialisasi yang dilaksanakan dengan sumber dana yang berasal dari APBD Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat tahun 2019 menghadirkan pemateri Prof. DR. Raudha Thaib selaku Ketua Bundo Kanduang Provinsi Sumatera Barat, Pramono, SS, M.Si, MA dari Universitas Andalas dan Prof. DR. Agusti Efi.M, MA dari Universitas Negeri Padang. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai upaya mempertahankan nilai, makna, keberadaan serta mengidentifikas masalah dan solusi utamanya mendokumentasikan perihal perhiasan perempuan Minangkabau.