Rian Afdol, Pelaku Kerajinan Kaca Melakukan Alih Media Motif Ukiran Minangkabau Ke Media Kaca (Teknik Grafir)


26 April 2021 11:33:13 WIB

Rian Afdol, seorang pengrajin grafir kaca asal Kabupaten Tanah Datar yang juga merupakan penggiat seni di RK Serunai Laut dan Teater Imam Bonjol melakukan pengembangan terhadap bidang kerajinan yang dijalaninya saat ini.

Memulai kegiatan dan usaha sebagai pelaku kerajinan grafir kaca yang dimulai sejak Januari 2021 ini. Rian menghasilkan kerajinan dengan motif yang terinspirasi dari hewan. Yang banyak dipesan dalam bentuk plang merek usaha, hadiah pernikahan, hadiah ulang tahun dan lainnya. Karya kerajinan yang memiliki nilai ekonomis ini telah tersebar di kota besar diantaranya di Kota Padang dan Jakarta. 

Sebagai upaya dan inovasi terhadap kegiatan dan usaha yang dijalani. Rian terus melakukan upaya dan usaha agar pengembangan dapat dilakukan dengan baik. Salah satunya melakukan penggalian pengembangan terhadap motif. 

Salah satu diantaranya adalah melakukan penerapan ukiran tradisional Minangkabau ke media kaca yang telah digelutinya. Materi ini didapat melalui kegiatan Workshop Ukiran Minangkabau yang dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Sumatera Barat pada. Dimana melalui kegiatan ini menambah pengetahuan Rian terkait motif, makna serta nilai dari motif ukiran tradisional Minangkabau  yang dalam kegiatan serta usahanya membutuhkan referensi dan inovasi terkait motif yang mana hingga saat ini terus mengamati ragam, teknik dan kandungan nilai filosofi agar teraplikasi dengan baik.

Rian menjadi salah satu pelaku seni dan penggiat usaha kerajinan yang terus berupaya dan berusaha melakukan pengembangan inovasi. Salah satunya melakukan alih media ukiran tradisi Minangkabau ke teknik grafir kaca, Hal ini menjadi harapan bertahannya warisan tradisi ditengah perkembangan zaman sehingga dapat diketahui dan dinikmati oleh masyarakat. Dan melalui kegiatan dan usaha yang dilakukan, Rian juga mempunyai harapan k diri sendiri agar selalu konsisten berkaryaa dan harapan besarnyo bisa tercipta ekosistem kesenian yang bagus.